Wednesday, September 18th, 2024
 

Maison Aurelia dinobatkan sebagai Luxury Boutique Hotel

Maison Aurelia – Sanur meraih penghargaan Luxury Boutique Hotel – Regional Winner dalam ajang World Luxury Hotel Awards yang diadakan pada Desember tahun lalu. World Luxury Hotel Awards merupakan puncak pencapaian di industri hotel mewah. Acara ini melibatkan lebih dari 2.000 hotel di seluruh dunia sebagai nominasi, 99 kategori penghargaan, dan lebih dari 300.000 pemberi suara yang semuanya para wisatawan internasional.

[vc_row][vc_column][vc_empty_space height=”12px”][vc_single_image image=”6084″ img_size=”full” alignment=”center”][vc_empty_space height=”12px”][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text]

Maison Aurelia adalah hotel butik yang menawan dengan label Préférence menawarkan kenyamanan dan tenteram dalam ketenangan gaya klasik kolonialnya. Salah desain interior jakarta ikut serta dalam mengeksekusi proyek ini sehingga menciptakan sebuah hotel yang tentram dengan ciri khas klasiknya. Terletak di kawasan utama Sanur, Maison Aurelia berjarak kurang dari 10 menit dari pantai dengan matahari terbit yang memukau dan hanya berjalan kaki ke berbagai atraksi budaya serta jalan-jalan di nightlife area dan perajin lokal.

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text]

Maison Aurelia memiliki 42 kamar yang dibagi menjadi dua kategori: Camelia Rooms & Magnolia Suite. Kamar Camellia dengan luas 36 meter persegi sangat cocok untuk pasangan atau bersama teman untuk bersantai dari hiruk-pikuk setiap hari.

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text]

Sementara kamar Magnolia Suite yang berukuran 54 meter persegi paling sesuai untuk keluarga. Ada 2 kamar tidur interkoneksi; satu kamar dengan tempat tidur berukuran besar dan yang lainnya dengan tempat tidur twin. Ini terhubung dengan area ruang tamu umum di mana keluarga dapat berkumpul setelah seharian menjelajahi Sanur.

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text]

Selain itu, semua tipe kamar dilengkapi dengan matras Préférence “Up In The Air” yang dirancang khusus dan berkualitas tinggi untuk menjamin pengalaman tidur terbaik dengan fasilitas akses Internet berkecepatan tinggi secara gratis.

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text]

Untuk menambahkan lebih banyak kenikmatan bagi para tamu, Maison Aurelia menawarkan juga jacuzzi outdoor, kolam renang, pusat kebugaran, restoran, dan spa.

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_empty_space height=”12px”][vc_gallery interval=”3″ images=”6083,6085,6082,6081″ img_size=”1200×700″ onclick=”” css=”.vc_custom_1599031314672{padding-top: 25px !important;padding-bottom: 25px !important;}”][vc_empty_space height=”12px”][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text]

“Kami sangat senang dan merasa terhormat bisa menerima penghargaan ini. Sejak dibuka pada bulan September 2016, kami terus berupaya keras memberikan kualitas terbaik dan layanan yang sangat prima kepada para tamu. Penghargaan ini merupakan cerminan dedikasi kami dan akan menginspirasi kami untuk terus meningkatkan pelayanan dan mengembangkan hotel kami,” kata Sophie Marivin, Manajer Hotel Maison Aurelia – Sanur.

 

Source : Venuemagz[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]